Semarang. Sebanyak 25 Taruna Akademi Militer (Akmil) Tingkat IV Kecabangan Arhanud mengikuti kegiatan On The Job Training (OJT) selama Dua Minggu di Batalyon Arhanud 15/DBY. Jumat (12/1/2024)
Taruna Akmil Tingkat IV diterima oleh Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Mayor Arh Reindi Trisetyo Nugroho berserta seluru Perwira, dan dilanjutkan dengan pembukaan OJT di Ruang Olah Yudha Yonarhanud 15/DBY.
Selesai penerimaan oleh Danyon Arhanud 15/DBY, Taruna Akmil Tingkat IV yang melaksanakan OJT melaksanakan pemeriksaan kesehatanya oleh Tim Kesehatan Klinik Pratama Yonarhanud 15. Setelah dinyatakan sehat, seluruh Taruna Akmil melanjutkan rangkaian kegiatan latihan OJT. (Penyonarh15)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar