Senin, 18 Juli 2022

Batalyon Arhanud 15/DBY Sambut Kedatangan Warga Baru



Semarang. Komandan Batalyon Arhanud 15/DBY Mayor Arh Viki Herwandi, S.Sos., memimpin langsung penyambutan warga baru Yonarhanud 15/DBY sejumlah 42 (Empat Puluh Dua) Tamtama Remaja yang baru saja selesai melaksanakan Pendidikan Dikjurta Arhanud Abit Dikmata TNI AD Gelombang II TA 2021 (OV) di Pusdik Arhanud.


Acara penyambutan warga baru yang diikuti oleh seluruh personel Yonarhanud 15/DBY tersebut digelar di sepanjang jalan Ksatrian Jatingaleh Semarang sampai dengan halaman Markas Komando Batalyon Arhanud 15/DBY, Kamis (14/7/2022).

Tim drumband Bhaladika iringi langkah prajurit muda generasi penerus Batalyon Arhanud 15/DBY memasuki Gerbang Ksatrian. Selanjutnya mereka akan melaksanakan orientasi satuan untuk pengenalan tentang tugas pokok prajurit Yonarhanud 15/DBY. (penarh15) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Laksanakan Penyuluhan Kesehatan di SDN Oepoli

Oepoli, Nusa Tenggara Timur – Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) Sektor Barat dari Batalyon Arh...